HERALDJABAR.COM, BANDUNG – Berikut prediksi cuaca di Provinsi Jawa Barat (Jabar) saat Lebaran 2024. Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Jabar melaporkan hujan berpotensi turun.
BMKG Jabar memperkirakan hujan dengan intensitas sedang sampai tinggi bakal turun hingga Idul Fitri 1445 Hijriyah. Mereka pun mengimbau pemudik untuk tetap hati-hati dan waspada selama perjalanan.
“Kalau dari tangkapan pantauan kami, masih akan ada hujan dengan intensitas sedang hingga tinggi. Itu hingga tanggal 9 April 2024 nanti,” ungkap Kepala Stasiun BMKG Jabar, Rakhmat Prasetia.
“Setiap dua jam sekali, kami update dan menginformasikan hasilnya kepada dinas-dinas terkait di Jabar. Sebagai bahan pengambilan kebijakan di lapangan, terutama di musim mudik Lebaran,” lanjutnya melansir laman resmi Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jabar pada Sabtu, 6 April 2024.
Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jabar, Dani Ramdan turut memberikan komentar. Dia mengatakan, pihaknya telah menyiagakan semua hal dalam masa mudik lebaran terkait dengan potensi bencana.
“Di antaranya ialah Posko Kolaborasi yang merupakan gabungan dari beberapa instansi untuk meningkatkan pelayanan pemudik. Ada pelayanan dasar di posko itu seperti tempat istirahat dan layanan kesehatan,” tuturnya.
“Kami juga sambil mengedukasi masyarakat tentang kewaspadaan bencana. Konsep Posko Kolaborasi yang kami inisiasi pun telah diadopsi oleh nasional,” tambah Kepala Pelaksanan BPBD Jabar ini.