HERALDJABAR.COM, BANDUNG – Di sini lokasi, waktu dan alur penukaran e-ticket dengan gelang penanda laga Persib Bandung vs Persik Kediri.
Para Bobotoh maupun kelompok suporter dan fans yang lainnya, silakan datang ke Sawarga Courtyard Summarecon Mall Bandung (Summaba), Kota Bandung.
Lokasi yang berada di Jalan Grand Boulevard Nomor 1 tersebut untuk penukaran kategori VIP Bawah, Barat Selatan dan Barat Utara.
Kedua, Detasemen Jasa Angkutan (Den Jas Ang) dengan waktu penukaran mulai pukul 12:00-19:30 WIB, Rabu, 5 Maret 2025.
Terkhusus di tempat tersebut, hanya melayani penukaran e-ticket Persib Bandung vs Persik Kediri untuk kriteria Tribune Timur, Utara dan Selatan.
Bagi yang ingin melakukan penukaran, ada baiknya mencermati lima alur atau tata cara penukaran terlebih dulu agar prosesnya berjalan lancar.
Alur pertama, berkunjung ke lokasi penukaran e-ticket lebih awal untuk menghindari antrian panjang.
Selanjutnya, perlihatkan Kartu Tanda Penduduk (KTP) asli untuk menukarkan e-ticket dengan gelang penanda.
Sebagai informasi, gelang penanda menjadi akses bagi penonton untuk memasuki area Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) nanti.
Ketiga, penukaran e-ticket tak boleh diwakilkan kepada pihak manapun dan dengan cara apapun.
Berikutnya, jaga kerahasiaan barcode pada gelang penanda karena memuat data diri pemilik e-ticket.
Kelima atau yang terakhir, segera pakai gelang penanda pada pergelangan tangan kiri setelah mendapatkannya.
Hal tersebut karena pihak Panitia Penyelenggara (Panpel) Laga Kandang Persib Bandung menyatakan pelanggaran dan tiket berpotensi hangus apabila menunda mengenakannya.
Pertandingan antara Persib Bandung vs Persik Kediri merupakan lanjutan Liga 1 2024/2025, tepatnya pekan 26.
Laga tersebut terjadwal di Stadion GBLA pada Rabu, 5 Maret 2025 mulai pukul 20:30 WIB. (*)